Binkam  

Asrama Ponpes NW Hamzanwadi Desa Nusa Jaya, Manggelewa Kebakaran, Kamis Malam

Polres Dompu, NTB – Pada hari Kamis tanggal 03 Agustus 2023 sekitar pukul 23.50 Wita, telah terjadi Kebakaran Asrama Ponpes NW HAMZANWADI di Desa Nusa Jaya Kecamatan Manggelewa, Kabupaten Dompu yang mengakibatkan 11 Kamar tempat tinggal Siswa-Siswi terbakar.

Peristiwa nahas itu dibenarkan oleh Kapolsek Manggelewa, Iptu Ramli, SH., dalam keterangannya menyebutkan bahwa menurut keterangan dari salah satu Siswa Ponpes NW Hamzanwadi kebakaran berawal dari penghuni asrama salah satu santri yang sebelum tidurnya membakar Lilin di atas Lemari Plastik.

“dan pada saat itu penghuni kamar sedang tidur, dan dari salah satu santri penghuni kamar merasakan panas pada kakinya kemudian terbangun dan melihat selimut, bantal dan lemari terbakar,” sebut Kapolsek.

Sontak saja, kemudian santri tersebut teriak keluar asrama memberitahukan kepada penghuni asrama lainnyanya bahwa ada kebakaran.

Karena apinya semakin membesar, lanjut Kapolsek, semua penghuni asrama tersebut keluar untuk menyelamatkan dirinya masing-masing sehingga api tersebut membakar 11 Kamar asrama yang ada di Ponpes NW Hamzanwadi.

Sekitar Pukul 00,30 wita, Piket Jaga Polsek mendapatkan mendapatkan Informasi dari bahwa ada kebakaran dan anggota piket langsung menyampaikan kepada Kapolsek Manggelewa Iptu Ramli, SH, atas kejadian kebakaran tersebut.

Kemudian, sekitar pukul 01.00 wita, Kapolsek Manggelewa Iptu Ramli bersama Kanit Intelkam Polsek Manggelewa Aipda Adam, langsung melakukan koordinasi dengan pihak Pemadam kebakaran, dan Kapolsek Manggelewa juga langsung melakukan pengawalan terhadap Mobil Pemadam kebakaran tersebut menuju Lokasi kebakaran.

“pada pukul 01.30 wita Kapolsek Manggelewa bersama Mobil Pemadam kebakaran tiba di TKP dan melakukan pemadaman sehingga api tersebut berhasil di padamkan,” ujar Kapolsek.

Akibat kebakaran nahas tersebut, kerugian Material di perkirakan mencapai lebih dari Rp. 300.000.000 ( Tiga Ratus Juta Rupiah ) yang terdiri dari antara lain, 11 Kamar Asrama terbakar, Pakaian, Lemari, hingga perlengkapan sekolah.

“Untungnya tidak ada korban jiwa,” imbuh Kapolsek.

Namun untuk mencegah terjadi hal serupa, Kapolsek menghimbau agar berhati-hati melakukan aktifitas pembakaran apalagi dimusim kemarau disertai angin kencang seperti saat ini.

Selanjutnya, pihaknya juga intens melakukan koordinasi dengan pihak pemadam Kebakaran Kab. Dompu, dan melakukan penggalangan terhadap Toga, Tomas, dan Toga.